Sayangnya, keberhasilan Thalita tidak menular ke sektor lain. Tunggal putra Indonesia, Yohanes Saut Marcellyno, harus tersingkir lebih awal setelah takluk dari wakil Malaysia, Kok Jing Hong. Saut gagal membendung agresivitas lawan dan kalah dengan skor 21-18 serta 21-14.
Nasib serupa dialami pasangan ganda putra Ali Faathir Rayhan/Devin Artha Wahyudi. Mereka harus mengakui keunggulan wakil Malaysia lainnya, Lau Yi Sheng/Lim Tze Jian, dalam pertandingan yang sangat sengit. Kekalahan tipis ditelan ganda muda ini dengan catatan skor 20-22, 21-13, dan 21-23.
Melengkapi rekapitulasi hari ini, tunggal putri Mutiara Ayu Puspitasari juga gagal meraih hasil maksimal. Menghadapi wakil Korea Selatan, Kim Joo-eun, Mutiara sebenarnya sempat memberikan perlawanan di awal, namun akhirnya menyerah dengan poin 21-14, 15-21, dan 12-21.
(Rivan Nasri Rachman)