Ini adalah sejarah baru bagi Gresini Racing karena Alex Marquez resmi dipromosikan untuk menggunakan motor spek pabrikan musim depan. Performa Alex yang mengoleksi 21 podium dalam 16 seri terakhir menjadi alasan kuat Ducati memberinya hadiah GP26.
Alex pun merasa sangat terhormat karena Ducati membuatnya merasa sangat penting di setiap momen. Dengan memiliki motor yang sama kuat dengan sang kakak, Marquez, maka Alex bakal menjadi pesaing kuat di MotoGP 2026.
Pembalap yang akrab disapa Diggia ini juga akan dibekali motor Desmosedici GP26. Setelah menghabiskan musim 2025 dengan GP25, Diggia menaruh harapan besar pada versi terbaru ini.
Diggia secara spesifik mengincar peningkatan pada sektor depan motor untuk mendapatkan feeling yang lebih baik demi menembus posisi podium lebih sering.
(Rivan Nasri Rachman)