Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gresini Racing Luncurkan Tim untuk MotoGP 2025: Alex Marquez Siap Jemput Kemenangan Pertama

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Minggu, 19 Januari 2025 |11:33 WIB
Gresini Racing Luncurkan Tim untuk MotoGP 2025: Alex Marquez Siap Jemput Kemenangan Pertama
Alex Marquez siap menjemput kemenangan bersama Gresini Racing (Foto: MotoGP)
A
A
A

GRESINI Racing meluncurkan tim untuk MotoGP 2025. Alex Marquez siap menjemput kemenangan pertamanya di kelas premier.

Peluncuran tim Gresini Racing itu berlangsung Minggu (19/1/2025) tengah malam WIB. Mereka memperkenalkan Marquez dan Fermin Aldeguer untuk pertama kali ke publik.

1. Optimistis Terbaik

Alex Marquez melaju pada Tes Pascamusim MotoGP Barcelona 2024 (Foto: Gresini Racing)
Alex Marquez melaju pada Tes Pascamusim MotoGP Barcelona 2024 (Foto: Gresini Racing)

Marquez optimistis timnya dapat meraih hasil terbaik dalam MotoGP 2025 melihat dengan persiapan yang ada. Ia sudah menguji Ducati Desmosedici GP24 pada Tes Pascamusim MotoGP Barcelona 2024, November silam.

"Saya pikir kami memiliki peluang bagus untuk mencapainya," kata Marquez dilansir dari Motosan, Minggu (19/1/2025).

2. Saling Menguatkan

Pembalap asal Spanyol itu mengatakan saat ini seluruh elemen tim saling menguatkan untuk MotoGP 2025. Hal itu menjadi modal penting untuk Gresini agar meraih hasil terbaik.

"Kami adalah tim kecil, tetapi kami memiliki potensi, mentalitas, dan segala yang diperlukan untuk menjadi yang teratas," ujar pria berusia 28 tahun itu.

 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement