“Sirkuit Mandalika hebat! Saya menyukainya karena tata letaknya menyenangkan, cepat, dan mengalir,” puji Rossi, dikutip dari Crash, Sabtu (31/1/2026).
“Aspalnya sangat bagus, daya cengkeramnya (bagus), juga tanpa ada gundukan,” tutup pria berkebangsaan Italia tersebut.
Sayangnya, Rossi tak sempat mencicipi balapan di Sirkuit Mandalika. Ia telanjur pensiun pada penghujung MotoGP 2021. Sementara, lintasan itu baru masuk kalender balap MotoGP pada 2022.
Patut dinanti apakah Rossi akan kembali ke Lombok untuk menemani timnya pada 2026. Ada pun, MotoGP Mandalika 2026 baru dihelat pada 9-11 Oktober.
(Wikanto Arungbudoyo)