ALEX Marquez tak mau menutupi ambisinya tampil di tim pabrikan Ducati Lenovo suatu hari nanti. Hal itu langsung dibaca sebagai ancaman untuk Francesco Bagnaia.
Sejauh ini, Alex menjalani musim yang apik di MotoGP 2025. Bersama tim Gresini Racing, pembalap berusia 29 tahun itu tampil kompetitif dengan telah mengoleksi 280 poin dari 14 seri balapan.
Catatan itu sungguh apik jika dibandingkan penampilannya di musim lalu yang hanya mampu total mengemas 173 poin. Alex saat ini juga membayangi Marc Marquez yang sedang memuncaki klasemen sementara MotoGP 2025.
Akan tetapi, Alex Marquez terpaut angka sangat jauh dari sang kakak dengan 175 poin. Walau begitu, ia unggul 57 angka atas Francesco Bagnaia yang berada di posisi ketiga.
Penampilan apiknya sepanjang musim ini membuat Alex Marquez bertekad menempati kursi pabrikan Ducati pada 2027. Mengingat, tim pabrikan asal Italia itu belum memiliki pembalap yang pasti pada musim tersebut karena kontrak Marc Marquez dan Bagnaia hanya sampai 2026.
“Di olahraga ini, kamu tidak pernah bisa santai. Kamu bisa mendapat banyak pujian di satu balapan, lalu setelah tiga hasil buruk, semua orang langsung lupa apa yang sudah kamu lakukan,” kata Alex Marquez, dikutip dari Crash, Selasa (2/9/2025).