Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dihadiri Atlet Top Raymond Huang, Grand Triumph 2024 Jadi Perhatian Dunia

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Sabtu, 28 September 2024 |06:58 WIB
Dihadiri Atlet Top Raymond Huang, Grand Triumph 2024 Jadi Perhatian Dunia
Atlet top Raymond Huang bakal hadiri Grand Triumph 2024. (Foto: PB Perpani)
A
A
A

JAKARTA - Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Panahan Indonesia (PB Perpani), Arsjad Rasjid, menyambut baik hadirnya atlet top, Raymond Huang di turnamen Grand Triumph 2024. Sebab ia percaya kehadiran sang superstar barebow dunia itu bisa membuat Grand Triumph 2024 jadi sorotan dunia.

Ya, kehadiran atlet barebow asal Kanada tersebut turut menyedot perhatian komunitas barebow dunia, seperti dari Belgia, Kanada, dan sejumlah negara di Asia Tenggara. Arsjad Rasjid yang juga menjabat sebagai Steering Committee Grand Triumph 2024 itu pun ikut senang karena saat ini pihaknya memang terus mendorong barebow naik ke level internasional.

Kehadiran atlet barebow dunia memberikan penegasan bahwa barebow layak diperhitungkan pada kancah panahan dunia. Indonesia sendiri dianggap Arsjad memiliki posisi yang strategis untuk divisi barebow. Karena Indonesia menjadi salah satu lumbung komunitas barebow dunia.

“Karena itu, inisiatif untuk mengangkat barebow ke level internasional sudah seharusnya menjadi tanggung jawab kita,” ujar Arsjad, dikutip Sabtu (28/9/2024).

Seperti diketahui, Grand Triumph 2024 adalah turnamen internasional panahan indoor terbesar di Indonesia, yang digelar di Jogja Expo Center (JEC) pada 19 – 20 Oktober 2024.

Raymond Huang

Kategori yang dipertandingkan adalah Recurve Open 18 m, Compound Open 18 m, Barebow open 25 m, Recurve/Standar Nasional U-15 15 m, Recurve/Standar Nasional U-12 12 m, dan Barebow U12 10 m.

Nantinya di Grand Triumph 2024, Raymond pun turut hadir. Pria berusia 37 tahun dengan julukan ‘Reggie’ di dunia barebow, telah menggondol tiga medali emas tahun ini. Satu emas berasal dari Lancaster Classic 2024, salah satu ajang panahan indoor bergengsi dan terbesar di dunia.

Dua emas lainnya berasal dari kejuaraan SoCal Showdown dan Pan American Championships 2024, yang berlangsung di Medellin, Kolombia. Raymond mengalahkan Marwin Martinez dari Kolombia dengan skor 7 – 3 di final Pan American Championships tahun ini.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement