Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Klasemen Sementara Perolehan Medali Asian Games 2023, Jumat 29 September: Huni Posisi 12, Indonesia Masih Asapi Malaysia

Djanti Virantika , Jurnalis-Jum'at, 29 September 2023 |07:39 WIB
Klasemen Sementara Perolehan Medali Asian Games 2023, Jumat 29 September: Huni Posisi 12, Indonesia Masih Asapi Malaysia
Berikut klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2023. (Foto: NOC Indonesia)
A
A
A

KLASEMEN sementara perolehan medali Asian Games 2023, Jumat 29 September akan diulas dalam artikel ini. Indonesia kini menempati posisi ke-12 di klasemen perolehan medali Asian Games 2023, dengan koleksi 16 medali.

Ya, gelaran Asian Games 2023 terus berlanjut. Kontingen sejumlah negara pun bisa terus menambah pundi-pundi medalinya. Hal itu pun turut dilakukan para atlet tuan rumah, yakni China.

Medali Asian Games 2023

Negeri Tirai Bambu -julukan China- makin tak terbendung dalam memimpin klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2023. Mereka kini total sudah meraih 167 medali!

Rinciannya, ada 90 medali emas, 51 perak, dan 26 perunggu. Koleksi medali China pun tentunya masih bisa terus bertambah karena ajang Asian Games 2023 yang masih terus berlanjut.

Kemudian, posisi kedua juga masih diisi oleh Korea Selatan. Mereka total sudah meraih 86 medali, dengan rincian 24 emas, 23 perak, dan 39 perunggu.

Jepang juga belum beranjak dari posisi ketiga di klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2023 dengan raihan 78 medali. Rincian medali yang sudah diraih kontingen Jepang adalah 18 emas, 30 perak, dan 30 perunggu.

Posisi lima besar dilengkapi oleh Uzbekistan serta India. Uzbekistan sudah meraih 6 emas, 10 perak, dan 15 perunggu. Sementara India di tempat kelima, mereka mendapatkan 6 emas, 8 perak, dan 11 perunggu.

Lalu, bagaimana dengan posisi Indonesia? Kini, Indonesia berada di luar 10 besar pada klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2023.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement