Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Teknik Dasar Taekwondo yang Harus Dikuasai

Komaruddin Bagja , Jurnalis-Rabu, 16 Februari 2022 |02:21 WIB
5 Teknik Dasar Taekwondo yang Harus Dikuasai
Teknik dasar taekwondo. (Foto: Reuters)
A
A
A

TEKNIK dasar taekwondo menarik untuk dikulik. Sebab, teknik dasar taekwondo harus dikuasai oleh taekwondoin.

Bela diri asal negeri Ginseng itu sendiri diketahui cukup populer di Indonesia. Makna dari kata ‘Tae’ adalah menghancurkan dengan kaki. Kata ‘Kwon’ memiliki makna tinju, seni atau berjalan.

Teknik Dasar Taekwondo

Teknik dasar taekwondo sebenarnya cukup banyak. Namun pada ulasan kali ini, akan dibahas 5 teknik dasar taekwondo.

Saat berlatih taekwond, seluruh sistem mulai dari pukulan, serta pertahanan dengan tangan pun dilakukan. Meskipun begitu, secara umum sebenarnya tidak berfokus pada pergulatan semata.

BACA JUGA: 6 Macam Tendangan Taekwondo

Materi Latihan Teknik Taekwondo

Terdapat 3 materi dalam latihan taekwondo yang menjadi hal yang harus diketahui atlet pemula. Pertama, Kyupa yang berarti teknik pemecahan benda keras dan dalam melatihnya. Kita memerlukan objek benda mati, seperti gunting, batu bata, atau paling tidak papan kayu di mana bisa ditendang, disabet, atau dipukul.

BACA JUGA: Tingkatan Sabuk Taekwondo dan Artinya

Teknik kedua, Poomsae. Teknik ini adalah rangkaian jurus gerakan dasar pertahanan maupun serangan dengan melawan lawan yang dalam bentuk imajiner.

Teknik ketiga Kyoruki. Ini adalah latihan pertarungan di mana teknik gerakan dasar diaplikasikan. Dalam latihan ini, butuh 2 orang untuk melakukannya.

5 Teknik Dasar Taekwondo

Kuda-kuda

Dalam semua olahraga bela diri, kuda-kuda kerap dijadikan teknik dasar. Fungsi dari kuda-kuda adalah untuk menjadi pondasi saat melakukan penyerangan maupun saat bertahan. Kuda-kuda yang sempurna menjadi kunci keseimbangan.

Ap koobi, merupakan kuda-kuda langkah panjang. Kedua ada, Ap seogi atau kuda-kuda langkah pendek di mana kaki bagaikan tengah melangkah dan pastikan jari kaki menghadap posisi yang sama dengan kedua kaki.

Ketiga, ada Moa seogi, caranya posisikan kaki rapat tubuh tegak menghadap ke depan secara lurus. Kuda-kuda ini juga kelihatan lebih mudah untuk dilakukan, namun sebenarnya berdiri dengan kaki rapat dan tubuh tegak cukup sulit.

Keempat, ada Dwit koobi, ini merupakan kuda-kudayang dilakukan dengan cara membuka kedua kaki di mana kaki belakang posisinya harus ke arah samping dengan kaki depan berposisi lurus saja ke depan.

Kelima, ada Joochoom seogi. Teknik dasar kuda-kuda Ini adalah kuda-kuda di mana kaki harus sejajar mengarah ke samping dengan posisi kedua ujung kaki lurus saja ke depan. Tekuk kaki sampai posisi tulang kering dan lutut tegak lurus.

Beom seogi, ini adalah kuda-kuda dengan posisi kaki depan berada di belakang tapi menghadap lurus ke depan seperti langkah harimau. Tekuk kaki belakang supaya tumpuan berat badan ada pada kaki tersebut, sementara itu tekuklah kaki depan ke depan di mana pastikan ujung-ujung jari menyentuh lantai.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement