Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Emma Raducanu Tak Terbebani Prediksi Orang-Orang yang Anggap Dirinya Bisa Jadi Petenis Hebat

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Jum'at, 10 Desember 2021 |22:58 WIB
Emma Raducanu Tak Terbebani Prediksi Orang-Orang yang Anggap Dirinya Bisa Jadi Petenis Hebat
Petenis asal Inggris, Emma Raducanu. (Foto: Reuters)
A
A
A

“Bagi saya hal-hal yang penting adalah harapan diri saya sendiri dan apa yang ingin saya capai dan apa yang ingin saya dapatkan dari hari ini. Ini hanya tentang meningkatkan dan melihat diri Anda menjadi lebih baik dan saya tidak mempertimbangkan pendapat orang lain kecuali lingkaran dekat saya,” imbuhnya.

Sekadar informasi, setelah menjadi juara AS Terbuka 2021, peringkat dunia petenis kelahiran Toronto itu melesat jauh. Dia langsung naik 147 peringkat ke urutan 23 dan bahkan sekarang duduk di ranking 19 dunia.

Emma Raducanu

Fakta menarik lainnya adalah, Raducanu memenangkan semua pertandingan Flushing Meadows dengan straight set alias dua gim langsung. Jadi, meskipun dia tidak ingin terbebani dengan ekspektasi orang lain, para pecinta tenis di seluruh dunia tahu bahwa Raducanu adalah salah satu pemain potensial untuk menjadi petenis nomor satu dunia.

Kini tinggal menunggu waktu saja bagi Raducanu bersinar. Ia memiliki segalanya untuk bisa menjadi petenis hebat.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement