Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Aksi Kontroversial Valentino Rossi di MotoGP, Nomor 1 Baku Hantam Lawan Senior

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Selasa, 09 November 2021 |13:03 WIB
5 Aksi Kontroversial Valentino Rossi di MotoGP, Nomor 1 Baku Hantam Lawan Senior
Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi. (Foto: MotoGP)
A
A
A

VALENTINO Rossi akan pensiun dari MotoGP usai melakono balapan di Valencia pada Minggu 14 November 2021. Tentu pensiunnya Valentino Rossi akan menjadi sebuah kehilangan yang amat besar untuk kompetisi tersebut.

Apalagi Rossi memiliki andil besar dalam mempopulerkan ajang balap MotoGP. Kehebatannya dalam mengendarai kuda besi membuat sanggup meraih sembilan gelar juara dunia, yang mana tujuh di antaranya diraihnya saat tampil di kelas MotoGP.

Berbagai prestasi luar bias pernah ditorehkan pembalap berjuluk The Doctor tersebut. Namun, ada banyak juga momen kontroversial yang menyelimuti perjalanan Rossi di MotoGP. Lantas apa saja hal kontroversi yang pernah dilakukan pembalap asal Italia tersebut?

Berikut 5 Aksi Kontroversial Valentino Rossi di MotoGP:

5. Berdebat dengan Jorge Lorenzo saat Konferensi Pers

Rossi vs Lorenzo

Pada race MotoGP San Marino 2016, Rossi dan Lorenzo sempat saling beradu mulut di sesi konferensi pers pasca balapan. Lorenzo menjadi pihak yang paling emosi karena ketika dirinya sedang berbicara, Rossi justru menyelak pembicaraannya.

Pada momen itu, Lorenzo menjawab pertanyaan wartawan terkait manuver Rossi yang dianggapnya terlalu berbahaya. Rossi pun mencoba membantah, namun Lorenzo justru kesal karena pembicaraanya diganggu.

4. Senggolan dengan Marc Marquez di MotoGP Malaysia 2015

Insiden Rossi vs Marquez di MotoGP Malaysia 2015

Marquez dan Rossi adalah dua rival abadi di MotoGP. Persaingan mereka sempat membuat kedua pembalap tersebut saling bersenggolan di MotoGP Malaysia 2015.

Kala itu di sepanjang balapan di Sirkuit Sepang tersebut Rossi dan Marquez saling salip menyalip. Namun, insiden tak terhindarkan terjadi di lap ketujuh pada tikungan ke-14, di mana senggolan terjadi dan Marquez harus terjatuh hingga tak bisa melanjutkan balapan.

Dari insiden itu, pihak Marquez menuding Rossi telah menendangnya. Namun, pendukung Rossi melihat bahwa Marquez sendiri yang menghampiri kaki The Doctor dan membuatnya terjatuh.

Singkat cerita, Rossi akhirnya dijatuhi hukuman atas aksinya tersebut. Sanski yang diberikan adalah Rossi harus start dari paling belakang saat melakoni balapan MotoGP Valencia 2015, dan membuatnya kehilangan kesempatan menjadi juara dunia di musim tersebut.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement