Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Indonesia Muda Basketball Open Tournament Kembali Digelar

Djanti Virantika , Jurnalis-Sabtu, 05 Oktober 2019 |13:53 WIB
Indonesia Muda Basketball Open Tournament Kembali Digelar
Indonesia Muda Basketball Open Tournament 2019. (Foto: Okezone/Djanti Virantika)
A
A
A

JAKARTA – Kompetisi Indonesia Muda Basketball Open Tournament kembali digelar pada tahun ini. Ajang yang didukung penuh oleh MNC Media tersebut resmi dibuka pada Sabtu (5/10/2019) siang WIB, di Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan.

Indonesia Muda Basketball Open Tournament 2019 yang diikuti oleh 13 klub dari dalam dan luar Jabodetabek ini akan digelar hingga 20 Oktober 2019 di dua tempat, yakni Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro dan GOR Bulungan. Perlombaan di turnamen yang memperebutkan piala bergilir KONI tersebut dibagi menjadi empat kelompok umur, yakni 10 tahun, 12 tahun, 14 tahun, dan 16 tahun.

BACA JUGA: Erick Thohir: Jakarta Siap Gelar Kejuaraan Dunia Bola Basket 2023

Ini menjadi gelaran kedua Indonesia Muda Basketball Open Tournament, sebelumnya digelar pada 2016. Ketua Umum Indonesia Muda (IM) Senayan, Supri Sugianto, mengharapkan dapat munculnya bibit-bibit pemain basket berpotensi untuk menjadi atlet basket Nasional dengan digelarnya kompetisi ini.

Pembukaan Indonesia Muda Basketball Open Tournament 2019. (Foto: Okezone/Djanti Virantika)

“Kami atas dukungan dari semua pihak terutama orangtua, menyelenggarakan kembali turnamen bola basket berskala nasional yaitu IM Open 2019 untuk yang kedua kalinya sejak 2016 sebagai sarana untuk meningkatkan prestasi bagi anak-anak pencinta olahraga bola basket agar terus meningkatkan keahlian mereka dalam olahraga basket,” ujar Supri.

“Melalui turnamen ini, IM mengharapkan akan muncul bibit-bibit pemain basket berpotensi untuk menjadi atlet bola basket nasional. Selain itu, melalui olahraga dan open turnamen ini, diharapkan akan menyatukan daya saing dan menimbulkan semangat pantang menyerah bagi anak-anak serta terbentuk jiwa raga yang sehat,” lanjut Supri.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement