Carlo Pernat Ungkap Faktor yang Buat Marc Marquez Tertarik Balik ke Honda di MotoGP 2027

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Senin 24 November 2025 16:16 WIB
Pembalap Tim Ducati Lenovo, Marc Marquez. (Foto: Instagram/ducaticorse)
Share :

BOLOGNA – Pengamat MotoGP terkemuka, Carlo Pernat, melontarkan pandangan mengejutkan mengenai masa depan Marc Marquez. Menurut Pernat, peluang The Baby Alien –julukan Marquez – untuk kembali memperkuat tim pabrikan Honda di MotoGP masih sangat terbuka, asalkan tim raksasa asal Jepang itu mampu menyediakan motor yang benar-benar kompetitif.

Marquez meninggalkan Honda dan pindah ke Gresini Ducati pada musim 2024 setelah frustrasi karena motor yang tidak kompetitif. Keputusan itu berbuah manis. ia mengawali musim perdananya dengan cemerlang hingga akhirnya dipromosikan ke tim pabrikan Ducati, dan langsung menyegel gelar juara MotoGP 2025.

1. Daya Tarik The Baby Alien di 2027

Kesuksesan instan Marquez membuat Ducati semakin percaya diri, namun masalah jangka panjang muncul dari durasi kontrak. Kontrak Marquez bersama tim pabrikan asal Italia tersebut akan berakhir pada tahun 2026, dan sejauh ini belum ada indikasi kuat mengenai perpanjangan kontrak. Kondisi gap kontrak ini yang membuat Pernat melihat celah bagi Honda.

Pernat secara spesifik menyebut Marquez masih memiliki peluang besar untuk kembali ke Honda pada MotoGP 2027. Ia yakin tim pabrikan Jepang itu akan mengerahkan segala upaya demi memulangkan juara dunia delapan kali tersebut.

“Tidak ada jaminan bahwa Marc Marquez akan memakai warna Ducati pada 2027. Honda ada di hati Marc Marquez, dan Alberto Puig akan melakukan apa pun untuk membawanya kembali ke pit mereka,” kata Pernat, dikutip dari Motosan, Senin (24/11/2025).

Marc Marquez melaju di MotoGP Hungaria 2025 (Foto: Instagram/@motogp)

2. Syarat Mutlak

Menurut Pernat, ada satu syarat mutlak yang harus dipenuhi Honda untuk menarik Marquez kembali, yakni jaminan motor yang mampu bersaing di barisan depan. Ia menilai bahwa tawaran tersebut harus bernilai tinggi dan meyakinkan.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya