“Jika Honda terus berkembang secara teknis, saya pikir Jepang akan menawarkan sesuatu yang berharga bagi negara kecil ini (Jepang), dan Marc Marquez tidak akan berpikir dua kali jika mereka menjamin motor yang kompetitif,” sambung Pernat.
Pernat juga menilai, kepindahan Marquez kembali ke Honda akan menjadi headline yang sangat disukai oleh pemegang hak siar baru, Liberty Media, mengingat fokus mereka pada narasi dan drama. Ia bahkan berkhayal mengenai kemungkinan Marquez berbagi garasi dengan adik Valentino Rossi, Luca Marini.
“Tahukah Anda apa yang membuat saya tersenyum? Bayangkan jika pada 2027, di garasi Honda, ada Marc Marquez dan adik Valentino Rossi,” pungkas Pernat.
(Rivan Nasri Rachman)