BANGKOK – Sebanyak 10 wakil Indonesia bakal bertarung di babak semifinal Thailand Masters 2026 yang akan berlangsung Sabtu (31/1/2026). 10 wakil Merah-Putih sukses menembus babak empat besar, di mana enam di antaranya akan saling berhadapan satu sama lain.
Kondisi itu secara otomatis memastikan Indonesia telah mengunci tiga tempat di partai puncak. Pertandingan yang digelar di Nimibutr Stadium ini akan dimulai pukul 12.00 WIB. Tiga sektor yang sudah mengamankan tiket final adalah tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran.
Duel yang paling dinantikan tersaji di sektor tunggal putra, di mana Moh. Zaki Ubaidillah akan menantang seniornya, Alwi Farhan. Zaki melaju ke semifinal setelah melakukan comeback dramatis melawan Brian Yang dengan skor 16-21, 21-18, dan 21-15.
Di sisi lain, Alwi Farhan melenggang ke semifinal setelah unggulan asal Malaysia, Lee Zii Jia, memutuskan mundur (retired) pada gim ketiga. Meski menyayangkan kondisi lawan, Alwi siap menunjukkan kualitas tunggal putra Indonesia di mata dunia.
Sementara itu, di nomor ganda putra, Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat yang tampil makin solid akan berebut tiket final melawan rekan senegaranya, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.
Selain perang saudara, Indonesia juga harus berjuang melewati hadangan wakil-wakil kuat dari China dan Jepang. Di sektor ganda putri, dua wakil Indonesia dikepung lawan tangguh.