Karolina Pliskova merupakan runner-up French Open 2016 dan runner-up Wimbledon 2021. Sloane Stephens lebih gila lagi, yang mana pernah memenangkan trofi US Open 2017 nomor tunggal putri!
Karena itu, Pengalaman menghadapi petenis-petenis top dunia pantang dilewatkan Janice Tjen. Masih berusia 23 tahun, masih ada kesempatan bagi Janice Tjen untuk mengembangkan kariernya.
Selain turun di nomor tunggal putri, Janice Tjen juga mentas di nomor ganda putri. Berpasangan dengan petenis Polandia Katarzyna Piter, keduanya akan menantang jagoan tuan rumah, Daria Sergeyevna Kasatkina/Arina Ivanovna Rodionova di babak pertama Australia Open 2026 hari ini.
(Ramdani Bur)