“Saya senang dengan kru yang saya miliki sekarang, motornya seharusnya bisa meningkat. Itu sudah jelas. Tapi saya tidak stres,” sambung pria asal Spanyol itu.

Saat ini, yang ada di pikirannya adalah menjalani tes pramusim sebaik mungkin bersama KTM. Acosta bertekad tampil konsisten di musim depan, seperti pada akhir MotoGP 2025.
“Saya hanya fokus menjalani pramusim sebaik mungkin, mencoba membawa motor terbaik di balapan pertama musim depan, dan berusaha menjaga konsistensi yang kami tunjukkan di akhir musim ini,” jelas Acosta.
“Pada akhirnya, jika ada sesuatu yang dapat membantu kami menjadi lebih baik dan bertarung untuk posisi yang lebih baik—bahkan tanpa motor yang lebih baik—itu adalah konsistensi ini,” tutupnya.
(Wikanto Arungbudoyo)