Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rizki Juniansyah Ingin Cetak Rekor, Angkat Besi Diprediksi Jadi Lumbung Medali Emas di SEA Games 2025

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Kamis, 06 November 2025 |15:05 WIB
Rizki Juniansyah Ingin Cetak Rekor, Angkat Besi Diprediksi Jadi Lumbung Medali Emas di SEA Games 2025
Rizki Juniansyah siap mentas di SEA Games 2025. (Foto: NOC Indonesia)
A
A
A

CHEF de Mission (CdM) Kontingen Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025, Bayu Priawan Djokosoetono, optimistis cabang olahraga (cabor) angkat besi menjadi lumbung medali emas di SEA Games 2025. Lifter andalan Indonesia, Rizki Juniansyah, pun punya target khusus di SEA Games 2025.

Rizki Juniansyah bertekad cetak rekor. Kini, menarik menantikan kiprah para atlet angkat besi Indonesia. Catatan positif pun sukses diukir pada edisi sebelumnya.

Rizki Juniansyah. (Foto: Instagram/iwfnet)

1. Angkat Besi Diprediksi Jadi Lumbung Medali Emas di SEA Games 2025

Pada edisi SEA Games Kamboja 2023, para wakil Indonesia di cabor angkat besi meraih 5 medali emas. Bayu menargetkan 8 medali emas bisa diraih Rizki Juniansyah dan kolega dalam edisi kali ini di Bangkok, Thailand, pada 13-17 Desember 2025.

"Jadi, kami pikir memang angkat besi Indonesia ini memang unggulan, apalagi Olimpiade yang kemarin dapat emas juga. Jadi, kami yakin untuk SEA Games nanti pasti menjadi salah satu lumbung emas Indonesia," ucap Bayu usai melihat persiapan tim angkat besi Indonesia, di Mess Kwini, Jakarta, Rabu 5 November 2025.

"Lebih dari kemarin kalau bisa. Kemarin dapat lima medali emas, ya sekarang bisa tujuh atau delapan medali emas. Tapi yang pasti prestasinya kita jaga dan berharap bisa menjadi juara umum lagi," tambahnya.

2. Rizki Juniansyah Ingin Cetak Rekor

Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Indonesia (PB PABSI) menurunkan 12 atlet untuk mengikuti 12 nomor dari 14 nomor yang dipertandingkan. Yaitu kategori putri 48 kg, 53 kg, 58 kg, 63 kg, 69 kg, 77 kg, dan +77 kg, sedangkan kategori putra untuk nomor yang dipertandingkan 60 kg, 65 kg, 71 kg, 79 kg, 88 kg, 94 kg, dan +94 kg.

Sementara itu, Rizki Juniansyah menegaskan ingin memecahkan rekor lainnya dalam SEA Games 2025. Jadi, targetnya bukan hanya sekadar meraih medali emas saja dalam ajang tersebut.

Edisi sebelumnya, Rizki memecahkan rekor dengan total angkatan 347 kilogram (snatch 156 kg dan clean and jerk 347 kg) dalam kelas 73 kg. Dia pun berambisi mencetak rekor-rekor lainnya.

Perlu diketahui, ada perubahan kelas yang diterapkan oleh Federasi Angkat Besi Internasional (IWF) sejak pertengahan 2025. Dalam SEA Games 2025, Rizki turun di kelas 73 kg, tetapi nantinya harus bertanding di kelas 79 kg.

"SEA Games adalah ajang penting buat negara dan diri sendiri. Jadi, saya ingin mengulangi prestasi di SEA Games Kamboja 2023, bahkan ingin mencetak rekor baru dan kembali meraih medali emas,” ucap Rizki.

 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement