ALASAN legenda MotoGP, Giacomo Agostini, tak beri wejangan ke Francesco Bagnaia terungkap. Padahal, Bagnaia lagi terpuruk saat ini.
Agostini pun memiliki alasan khusus mengapa tak memberikan nasihat semangat kepada Francesco Bagnaia. Agostini mengatakan, nasihat atau penyemangat lebih baik tak diberikan untuk mendorong Bagnaia lebih baik.
Francesco Bagnaia sedang terpuruk di MotoGP 2025. Meski berada di posisi ketiga klasemen, Bagnaia kalah jauh dari rekan setimnya sendiri, Marc Marquez yang memuncaki klasemen dan hampir mengunci gelar juara musim ini.
Kilauan Marquez bak menutup Bagnaia yang berada dalam bayang-bayang keterpurukan. Hal ini membuat Bagnaia mendapatkan dukungan dari banyak pihak.
Walau demikian, Agostini yang merupakan mantan pembalap 500cc tersukses dengan delapan gelar memilih tak menyemangati Bagnaia. Dia mempunyai alasan tersendiri untuk hal tersebut.
"Tidak, karena itu lebih baik daripada dia (tenang) tanpa tekanan,” tegas Agostini dilansir dari Crash, Minggu (31/8/2025).
"Dalam hidup, terkadang kita mengalami momen yang sangat negatif. Setelahnya, mungkin, akan lebih baik, semoga," tambahnya.