MARC Marquez kaget bisa dominasi MotoGP 2025. Dia pun tak sangka kini bisa kukuh memimpin puncak klasemen sementara MotoGP 2025.
Meski begitu, Marc Marquez ogah berpuas diri. Dia siap menjaga konsistensinya hingga memastikan diri jadi juara pada musim ini.

Marc Marquez baru saja meraih empat kemenangan beruntun di MotoGP 2025. Hal itu dipastikannya setelah meraih hasil manis di MotoGP Jerman 2025.
Pada seri kesebelas MotoGP 2025 itu, Marquez tampil ciamik di Sirkuit Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal, Jerman, Minggu 13 Juli 2025 malam WIB. Dia jadi tercepat di kualifikasi, sprint race, dan juga balapan utama.
Saat ini, Marc Marquez menempati puncak klasemen dengan 344 poin. Dia telah mencatatkan tujuh kemenangan di balapan utama.