
Pada akhirnya, Marquez sukses memastikan gelar juara dunia pertamanya di balapan terakhir, yakni MotoGP Valencia 2013. Ia merasa ketika itu ada tantangan tersendiri.
“Lalu, Anda tiba di balapan terakhir (Valencia), berjuang untuk gelar juara dunia, itu adalah titik paling menyulitkan untuk seorang pembalap,” urai Marquez.
“(Karena) anda harus bisa mengatur tidak hanya apa yang terjadi di trek, tetapi juga atmosfer di sekitarnya, agar tetap tenang dan fokus,” tandasnya.
Ujian itu terbukti membentuk seorang Marquez. Buktinya, ia bisa kembali jadi juara dunia pada MotoGP 2014. Lalu, empat gelar juara dunia berikutnya diraih secara beruntun pada 2016, 2017, 2018, dan 2019.
(Wikanto Arungbudoyo)