Aksi sejumlah pembalap di tes pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Buriram pun akan dinantikan. Utamanya adalah Marc Marquez.
Bintang MotoGP itu memang tak pernah luput dari sorotan. Apalagi musim ini, Marquez pindah tim dengan memperkuat tim pabrikan Ducati.
Diprediksi, Marquez bisa memperebutkan gelar juara bersama Ducati Lenovo. Bekal positif pun dimiliki Marquez dari penampilannya di tes pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Sepang. Dia bisa menempati posisi kelima di tes itu. Marquez bahkan mengaku dapat catatan penting.
“Saya senang, karena kami melakukan semua yang ada dalam jadwal. Jadi, kami bekerja dengan sangat baik,” ucap Marquez, dikutip dari Motorcycles, Sabtu (8/2/2025).
“Saya kurang lebih mengerti, atau saya yakin saya mengerti apa yang kami butuhkan. Namun dalam empat hari, kami akan melakukan pengujian lagi, di sirkuit lain, dan kami akan memastikannya kembali,” lanjutnya.
Tak ayal, menarik menantikan aksi Marquez di tes pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Buriram. Hasil tes ini bakal jadi modal penting pembalap karena balapan seri perdana digelar di sirkuit yang sama pada 28 Februari hingga 2 Maret 2025.
Berikut Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Buriram Thailand:
Rabu, 12 Februari 2025 – Kamis, 13 Februari 2025
(Djanti Virantika)