1. Olimpiade Tokyo 2020 (Penundaan Karena Covid-19)
Olimpiade Tokyo 2020 harus ditunda karena pandemi Covid-19 yang melanda hampir di seluruh dunia. Pada 24 Maret 2020, Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe mengumumkan penundaan olimpiade. Meskipun olimpiade tidak serta merta dibatalkan – dimana belum pernah terjadi sejak 1944 – olimpiade ditunda hingga musim panas 2021.
Masih resmi disebut Olimpiade Tokyo 2020, olimpiade akan dimulai pada 23 Juli 2021, terlepas dari kenyataan bahwa sebagian besar negara masih dalam keadaan darurat. Banyak warga Jepang, termasuk profesional kesehatan, menentang olimpiade yang akan datang. Namun, Komite Olimpiade Internasional bersikeras bahwa mereka tidak akan menunda lagi. Tidak ada penonton internsional yang diizinkan hadir.
(Admiraldy Eka Saputra)