Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bagas Maulana/Shohibul Fikri Belum Puas meski Melaju ke 16 Besar All England 2024

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Rabu, 13 Maret 2024 |01:17 WIB
Bagas Maulana/Shohibul Fikri Belum Puas meski Melaju ke 16 Besar All England 2024
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri belum puas dengan permainannya di All England 2024 (Foto: PBSI)
A
A
A

“Kami tadi coba untuk terus menyerang, komunikasi dengan Fikri bagaimana memegang kontrol di depan,” sahut Bagas.

Lebih lanjut, Fikri sangat senang bisa berlaga di All England edisi kali ini. Ia yang pernah meraih gelar juara edisi 2022 bersama Bagas berharap bisa meraih hasil maksimal di ajang kali ini. Hal itu sangat penting karena mereka sedang mengejar poin untuk bisa lolos Olimpiade 2024.

Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri beraksi di Thailand Masters 2024 (Foto: PBSI)

“All England selalu menjadi tempat yang istimewa buat kami dan kami berharap tahun ini bisa mendapat hasil yang maksimal apalagi kami juga masih mengejar poin menuju Olimpiade Paris 2024,” tutur Fikri.

Bagas/Fikri akan melanjutkan perjuangannya di babak 16 besar yang akan berlangsung pada Kamis 14 Maret 2024. Juara All England 2022 itu masih harus menunggu calon lawannya yakni diantara Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia).

(Wikanto Arungbudoyo)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement