2. Muhammad Rayhan Nur Fadillah
Tepat sebelum pensiun, Marcus sempat berpasangan dengan Rayhan. Ganda putra tersebut tampil di dua turnamen di India dengan hasil yang cukup mengecewakan.
Marcus sengaja berpasangan dengan Rayhan untuk mencoba apakah bisa tampil kompetitif lagi setelah dua kali menjalani operasi di kakinya. Sampai akhirnya, keputusan untuk pensiun itu sudah bulat.
1. Kevin Sanjaya Sukamuljo
Masa keemasan dalam karier Marcus tercipta saat berpasangan dengan Kevin. Mereka bahkan dijuluki The Minions karena punya postur tubuh yang terbilang mini dan gemar memakai kaus berwarna kuning.
Pasangan Marcus/Kevin panen gelar selama berpasangan sejak 2016 hingga 2022. Sebanyak 29 gelar juara di BWF World Tour dan Superseries berhasil dikoleksi, serta satu keping emas Asian Games 2018. Sayangnya, mereka gagal menjadi juara dunia serta menyabet emas Olimpiade.
Itu tadi empat mantan tandem Marcus Fernaldi Gideon selama berkarier di bulu tangkis. Semoga informasi ini berguna untuk pembaca sekalian.
(Wikanto Arungbudoyo)