Pasangan ranking 18 dunia itu pun merasakan dampak positif dari kehadiran pelatih berjuluk Coach Naga Api itu. Mereka menjadi lebih yakin ketika bertanding di atas lapangan.
“Ini bukan kali pertama ditemenin Koh Herry, tahun kemarin juga pernah. Kami rasa semua pelatih punya plus minusnya masing-masing tapi tak memungkiri adanya Koh Herry juga bikin kami lebih yakin di dalam lapangan,” jelas Pitha.

“Saya rasa semua pelatih kurang lebih sama pasti pengen atletnya main dengan baik dan dapat hasil yang maksimal. Mungkin dengan adanya Koh Herry yang sebelumnya cuma ada Bang Amon sendiri itu menambah keyakinan kami bahwa kami memang tim yang baik,” lanjutnya menegaskan.
Selanjutnya, Rinov/Pitha akan memainkan babak 16 besar Indonesia Masters 2024 pada Kamis (24/1/2024).
(Rivan Nasri Rachman)