SUZUKA – Max Verstappen (Red Bull Racing) mengamankan start terdepan di F1 GP Jepang 2023. Dia pun puas dengan performanya sejauh ini di Sirkuit Suzuka dan berjanji bakal tampil kuat saat balapan nanti.
Rekor kemenangan beruntun RBR dan Verstappen berakhir di GP Singapura 2023 pada akhir pekan lalu. Secara tak terduga, Sirkuit Marina Bay mengungkapkan kelemahan mobil RB19 yang belum pernah terlihat sebelumnya.
Banyak yang menduga menurunnya performa RBR terjadi karena terkait dengan dua arahan teknis baru yang diperkenalkan di Singapura. Adapun dua hal yang dimaksud itu adalah larangan penggunaan lantai fleksibel dan sayap fleksibel untuk mobil F1.
Akan tetapi, Verstappen mampu bangkit di GP Jepang 2023 pada akhir pekan ini di mana dia sukses mengamankan pole position dalam kualifikasi yang digelar pada Sabtu (23/9/2023) siang WIB. Dia pun menampik anggapan-anggapan buruk soal RBR tersebut dan berjanji bakal kembali tampil kuat di Sirkuit Suzuka.
“Kami mengalami akhir pekan yang buruk dan kemudian orang-orang mulai berkata 'ya, itu semua karena arahan teknis'. Saya pikir mereka bisa memakan ucapan mereka sendiri,” kata Verstappen dilansir dari Crash International, Sabtu (23/9/2023).
“Dari sisi saya, saya sangat bersemangat untuk menjalani akhir pekan yang baik di sini dan memastikan bahwa kami kuat,” tambahnya.