JAKARTA – Indonesia Patriots tumbang dengan skor 43-84 dari Suriah di laga lanjutan Indonesia International Basketball Invitational 2023 (IIBI 2023). Indonesia Patriots mengaku belajar banyak dari kekalahan lawan Suriah.
Duel antara Indonesia Patriots vs Suriah digelar di Indonesia Arena, Senayan, Jumat (4/8/2023) sore WIB. Laga uji coba tersebut menjadi ajang yang bagus untuk para pemain muda potensial Indonesia untuk mengembangkan kemampuannya.
Indonesia Patriots sangat kerepotan meladeni permainan Suriah. Indonesia Patriots hanya bisa mengimbangi tim lawan pada empat menit awal.
Pertama saat tembakan tiga angka Antoni Erga menyamakan skor 3-3 dan disusul tembakan tiga angka dari Hendrick Xavi Yonga yang membuat skor menjadi 8-6 untuk keunggulan Suriah.
Setelah itu, Suriah semakin nyaman menguasai permainan. Suriah memimpin 25-11 pada akhir kuarter pertama dan makin jauh 44-25 saat halftime. Pada akhirnya, tim asuhan Javier Juarez Crespo itu menutup laga dengan kemenangan 84-43 atas Patriots.