JAKARTA – Pelatih tunggal Indonesia, Irwansyah bisa dikatakan seperti sosok ayah bagi para pemain tunggal putra Pelatnas PBSI. Irwansyah pun tak menipis hal tersebut karena ia mengakui memiliki hubungan yang cukup dekat dengan para anak didiknya.
Kedekatan Irwansyah dengan para pemain seperti Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, hingga Shesar Hiren Rhustavito memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Beberapa kali sering terlihat momen kedekatannya dengan para anak didiknya itu.
Ketika di dalam lapangan, Irwansyah seringkali memberi pelukan hangat kepada anak didiknya baik itu ketika menang atau kalah. Sampai-sampai netizen menyoroti Irwansyah sebagai sosok bapak dari para pemain tunggal putra Indonesia.

Irwansyah pun tak menampik hal tersebut. Dirinya mengaku kalau para pemain sering berkunjung ke rumahnya untuk makan bersama. Menurutnya, hal ini sangat perlu dilakukan oleh seorang pelatih karena para pemain butuh sosok pengganti orang tua selama berada di asrama.
“Anak-anak sering datang ke rumah, istri saya masakin. Jadi kebersamaan tetap tercipta di luar lapangan. Kita dekat tetapi ada batas sebagai pelatih dan pemain. Mereka juga sangat menghargai,” kata Irwansyah ketika dihubungi MNC Portal Indonesia, Rabu (20/7/2022).
Irwansyah juga mengungkapkan bagaimana kedekatannya dengan para anak didiknya. Irwansyah mengatakan kalau kedekatan dengan para pemain sangat dibutuhkan.