3. Alex Rins
Berikutnya, kembali ke Suzuki Ecstar, ada nama Alex Rins. Ya, rekan setim Mir ini juga menjadi favorit juara di MotoGP 2021. Nama Rins dinilai perlu turut dipertimbangkan karena tampil memukau dalam beberapa musim terakhir.
Musim lalu, Rins bisa menempati urutan ketiga di klasemen akhir pembalap. Posisi ini dihuni olehnya, meski sempat memulai musim dalam kondisi cedera yang cukup parah.
Kini, dengan kondisi yang jauh lebih bugar, Rins pun dipercaya bisa berbicara lebih banyak lagi. Soal kiprahnya di tes pramusim MotoGP 2021 sendiri, dia diketahui hanya bisa mengisi posisi kedelapan dalam uji coba jilid kedua.
2. Fabio Quartararo
Berikutnya, ada nama Fabio Quartararo. Sosok pembalap yang satu ini sejatinya sudah difavoritkan menjadi juara sejak musim lalu. Sayangnya, Quartararo gagal memenuhi penilaian publik pada musim lalu lantaran aksinya yang tak konsisten.
Garang di awal musim, Quartararo justru tampil melempem setelahnya hingga kehilangan peluang menjadi juara. Tetapi musim ini, pembalap asal Prancis itu dipercaya bisa membuat gebrakan besar dan membayar lunas penampilan buruknya di MotoGP 2020.
Sebab, Quartararo akan membela tim pabrikan Yamaha pada musim ini sehingga bakal lebih mendapat dukungan. Quartararo juga sudah berhasil unjuk gigi di tes pramusim dengan bertengger di urutan ketiga dalam hasil keseluruhan tes pramusim.