Kebahagian itu pun memang tampak terlihat jelas dari raut wajah Sabina sesaat sudah resmi menjadi suami dari Sayat. Hal itu bisa dilihat dari senyum manis yang terpancar di samping Sayat ketika sedang melakukan sesi foto.
Hari pernikahan Sabina dan Sayat jelas menjadi hari patah hati untuk para penggemar pevoli andalan Kazakhstan tersebut. Namun, hampir semua juga turut mengucapkan doa dan selamat kepada Sabina.

Pernikahan Sabina dan Sayat pun dilakukan dengan cara yang luar biasa. Sebab Sabina dan sang suami melakukan pesta pernikahan dengan cara yang sederhana namun penuh makna. Tak ada pesta-pesta mewah, tetapi Sabina dan sang suami merayakannya bersama anak-anak panti asuhan.
Nama Sabina mulai mencuat saat tampil bersama Tim Nasional (Timnas) Kazakhstan pada Kejuaraan Voli Junior Asia 2014 di Taiwan. Postur badannya yang tinggi bak seorang model, parasnya yang cantik dan menawan hingga dinilai mirip karakter anime telah menarik sorotan besar.
Meski begitu, Sabina tak ingin terbuai dengan ketenarannya. Ia bahkan memilih untuk tetap rendah hati dan menjalani kehidupan seperti biasanya. Jadi, jangan heran jika Sabina menyimpan rapat-rapat kehidupan pribadinya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)