1. Marquez Senggol Rossi hingga Terjatuh
Jelang balapan berakhir, Marquez kembali berbuat ulah. Kali ini, ia berhadapan dengan sang legenda Valentino Rossi di kala balapan tersisa empat lap lagi. Marquez yang mengalami rentetan penalti pada balapan tersebut, memang berambisi besar untuk mengejar para pembalap di depannya.
Rossi pun menjadi salah satu korbannya. Kala itu Marquez hendak berusaha menyalip Rossi hingga melakukan senggolan terhadap VR46. Tetapi senggolan itu berdampak besar bagi Rossi karena ia tak mampu mengendalikan YZR-M1 hingga akhirnya menyentuh rumput dan terjatuh.
Sementara itu, Marquez aman-aman saja dan tetap memicu motornya untuk melaju jauh. Aksi tersebut pun membuat Marquez kembali di jatuhi hukuman. Ia terkena penalti 30 detik dan harus puas finis di posisi ke-18.

(Bagas Abdiel)