Valentino Rossi Ingin Brad Pitt Perankan Dirinya dalam Film: Kami Mirip!

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Kamis 04 Desember 2025 00:19 WIB
Valentino Rossi merasa punya kemiripan dengan Brad Pitt (Foto: Pertamina Enduro VR46 Racing Team)
Share :

2. Buku dan Serial Dokumenter

Kendati belum ada rencana dari MotoGP atau Dorna Sports membuat film, Rossi mengaku ada dua media lain yang akan menceritakan perjalanannya. Ada sebuah buku yang sedang ditulis dan rencananya akan diangkat menjadi serial dokumenter.

“Kami sedang mengerjakannya (buku dan film dokumenter),” kata Rossi.

“Kami sedang menulis sebuah buku dan kami akan menyelesaikannya ketika siap membuat serial televisi. Itu akan jadi serial dokumenter,” tandas juara dunia MotoGP tujuh kali itu.

Sebelum ini, sebuah film dokumenter mengenai perjuangan Marc Marquez pernah dibuat oleh MotoGP yang bekerja sama dengan Red Bull dan platform Amazon Prime. Tentu kisah Valentino Rossi juga akan sangat menarik.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya