Menang di Formula E Jakarta 2022, Mitch Evans Beber Kunci Sukses

Fitradian Dimas Kurniawan, Jurnalis
Minggu 05 Juni 2022 18:29 WIB
Mitch Evans menangi balapan di Formula E Jakarta 2022. (Foto: Instagram/@mitchevans_)
Share :

JAKARTA – Pembalap tim Jaguar TCS Racing, Mitch Evans, sukses meraih kemenangan di Formula E Jakarta 2022. Dia pun membeberkan kunci sukses dalam merai kemenangan ini.

Berlaga di Jakarta Internationa E-Prix Circuit, Sabtu 4 Juni 2022, Evans memulai balapan dari posisi ketiga. Di depannya, ada pembalap DS Techeetah Jean Eric-Vergne (JEV) dan Antonio Felix Da Costa yang tampil konsisten di awal balapan.

Evans sempat tersalip pembalap di belakangnya, yakni Edoardo Mortara. Padahal di saat yang sama, dia telah memakai jatah attack mode. Beruntung, dia bisa melesat ke depan melalui kelengahan pembalap-pembalap di depannya.

Saat mengaktifkan attack mode, Mortara, Da Costa, dan JEV justru melambat dan kemudian Evans menyalipnya. Di paruh waktu, JEV sempat menyalip kembali Evans.

BACA JUGA: Formula E Jakarta 2022 Selesai, Para Pembalap Langsung Tinggalkan Indonesia

Namun ketika memasuki 10 menit terakhir, Evans kembali menyalipnya dan mempertahankan posisinya. Evans mengatakan balapan ini sangat melelahkan. Beruntung, dia dapat menjalankan stratei dengan tepat.

BACA JUGA: Formula E Jakarta 2022: Presiden Jokowi Nilai Balap Mobil Listrik Akan Jadi Olahraga Masa Depan

“Rasanya menyenangkan meraih kemenangan ketiga dalam musim ini. Secara fisik, balapan ini sangat sulit. Temperatur dan kelembabannya sangat tinggi. Tetapi, kami dapat menjalankan strategi dengan tepat sepanjang balapan,” kata Evans, dilansir dari laman resmi Jaguar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya