JAKARTA – Turnamen bulu tangkis bergengsi Indonesia Masters 2026 tengah memasuki fase krusial di Istora Senayan. Tidak hanya memperebutkan poin peringkat BWF dan prestise di rumah sendiri, para pebulu tangkis elite dunia juga mengincar guyuran hadiah yang nilainya terus meroket dalam tiga tahun terakhir.
Tahun ini, Indonesia Masters 2026 menyediakan total hadiah sebesar 500.000 dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp8,4 miliar. Angka ini menunjukkan tren kenaikan positif jika dibandingkan dengan edisi 2024 yang berjumlah 420.000 dolar AS (Rp7,1 miliar) dan edisi 2025 dengan total 475.000 dolar AS (Rp8,057 miliar).
Kenaikan ini memastikan setiap pemenang di podium tertinggi akan membawa pulang nominal yang lebih besar dari musim-musim sebelumnya.
Mengacu pada skema pembagian hadiah di tahun lalu, juara di sektor tunggal (putra dan putri) diprediksi akan mengantongi hadiah sebesar 31.500 dolar AS atau setara Rp534 juta. Sementara itu, bagi mereka yang naik podium pertama di sektor ganda (putra, putri, dan campuran), hadiah yang disediakan adalah 33.180 dolar AS atau sekira Rp562 juta.
Rincian bagi pemain yang gagal menembus podium puncak pun tetap menggiurkan. Runner-up di semua sektor berhak mendapatkan 15.960 dolar AS (Rp270 juta). Sedangkan bagi para semifinalis, sektor tunggal akan menerima 6.090 dolar AS (Rp103 juta) dan sektor ganda sebesar 5.880 dolar AS (Rp99,7 juta).
Nominal fantastis ini menjadi tambahan motivasi bagi para pemain di tengah peta persaingan yang tetap sengit meski beberapa nama besar seperti Viktor Axelsen dan Jonatan Christie absen tahun ini.