Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Liem Swie King, Legenda Bulu Tangkis Indonesia yang Guncang Dunia Lewat King Smash

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Minggu, 04 Januari 2026 |04:01 WIB
Kisah Liem Swie King, Legenda Bulu Tangkis Indonesia yang Guncang Dunia Lewat King Smash
Legenda bulu tangkis Indonesia, Liem Swie King. (Foto: Instagram/liemswiekingsmash)
A
A
A

2. Kehidupan Pasca-Pensiun

Karakteristik permainan Liem Swie King yang paling membekas di ingatan penggemar adalah teknik jumping smash yang sangat bertenaga. Kecepatan dan kekuatan pukulannya tersebut membuatnya dianugerahi julukan abadi, "King Smash".

Kehebatan sang legenda bahkan menginspirasi lahirnya sebuah film layar lebar berjudul "King" serta buku biografi bertajuk "Panggil Aku King" yang dirilis pada tahun 2009.

Liem Swie King Antara
Liem Swie King Antara

Setelah memutuskan gantung raket pada 1988, pria yang kini berusia 69 tahun tersebut memilih menepi dari hiruk pikuk lapangan dan beralih ke dunia bisnis. Terinspirasi dari pengalamannya selama menjadi atlet, King membuka usaha griya pijat kesehatan serta mengelola hotel di kawasan Jakarta.

Saat ini, King telah mewariskan pengelolaan bisnisnya kepada anak-anaknya dan memilih menghabiskan waktu luang dengan menikmati masa tua bersama cucu-cucunya di rumah.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement