
Jindapol sendiri pernah jadi andalan Thailand di sektor tunggal putri. Dia membantu Thailand meraih 2 medali perunggu di Piala Sudirman 2013 dan 2017, medali perak pada Piala Uber 2018, medali perak pada Asian Games 2010, medali emas di SEA Games 2011, 2015, 2016, hingga 2019, dan masih banyak lagi lainnya.
Di BWF World Tour, Jindapol juga beberapa kali raih gelar juara. Di anatranya, dia naik podium tertinggi di Kanada Open 213, hingga Bitburger Open 2013 dan 2017.
Tetapi, Jindapol outuskan pensiun pada September 2022. Keputusan ini diambil karena cedera yang kerap kambuh. Meski begitu, sosoknya tetap eksis di dunia bulu tangkis karena dirinya banting setir jadi pelatih.
(Djanti Virantika)