"Saya sempat sedikit kesulitan di putaran awal karena saya berada sedikit di belakang. Comeback-nya bagus, tetapi bahkan tanpa masalah di awal pun, saya tidak punya kecepatan (pace) secepat mereka,” imbuhnya.
Saat ini, Mir menduduki peringkat ke-15 dalam klasemen sementara MotoGP 2025. MotoGP 2025 pun tinggal menyisakan dua seri, yakni di Portimao (7–9 November) dan Valencia (14–16 November).
(Rivan Nasri Rachman)