
Kini, Marquez berapi-api menatap MotoGP Jepang 2025. Dia menyebut balapan akhir pekan ini sangatlah spesial.
Bukan hanya karena dirinya berpeluang juara. Marquez menjadikan seri ini spesial karena dia memang menyukai treknya.
"Ini akan menjadi minggu yang istimewa; atmosfer di Jepang selalu unik, dan saya sangat menyukai treknya," ujar Marquez, dikutip dari Crash, Jumat (25/9/2025).
Dengan kondisi di atas, menarik menantikan MotoGP Jepang 2025. Seri itu akan digelar di Twin Ring Motegi, Motegi, Jepang pada 26 - 28 September 2025.
(Djanti Virantika)