Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kecelakaan di Moto2 Inggris 2025, Pembalap Indonesia Mario Aji Harus Absen Panjang

Djanti Virantika , Jurnalis-Senin, 26 Mei 2025 |00:04 WIB
Kecelakaan di Moto2 Inggris 2025, Pembalap Indonesia Mario Aji Harus Absen Panjang
Mario Aji kala balapan. (Foto: Instagram/@mariosuryoaj1)
A
A
A

3. Segera Naik Meja Operasi

Mario Aji. Mario Suryo Aji (Foto: Instagram/mariosuryoaj1)

Mario Aji pun putuskan segera naik meja operasi. Sebelumnya, dia memilih pemulihan dengan prosedur non-bedah.

Melalui unggahan pada akun media sosial di Instagram, Mario mengungkapkan bahwa dirinya didiagnosis menderita lesi bankart atau bankart lesion. Dia alami cedera yang memberi pengaruh terhadap jaringan lunak di bahu, yang membantu menjaga tetap pada tempatnya.

"Setelah sekian lama menahan rasa khawatir dan rasa tidak nyaman akibat cedera bahu, akhirnya saya harus menghadapi kenyataan bahwa tumpuan ini sudah terlalu berisiko untuk terus menyangga," tulis Mario Aji di Instagram @mariosuryoaj1.

"Dalam kurun waktu kurang dari lima bulan, saya mengalami dislokasi (bahu) lebih dari lima kali sejak tes pramusim di musim dingin, hingga balapan terakhir. Saya telah didiagnosis mengalami bankart lesion,” lanjutnya.

“Tetapi, saya terus memaksakan diri, berusaha menolak kenyataan itu demi bisa tetap berada di lintasan, apa pun risikonya,” tutur Aji.

"Itu bukanlah keputusan yang bijak. Saya mengabaikan kondisi tubuh saya sendiri demi ambisi sesaat. Ini bukan akhir dari segalanya, saya melihat ini sebagai fase untuk belajar, bertumbuh, dan kembali dengan versi terbaik dari diri saya," sambungnya.

"Proses pemulihan ini akan memakan waktu, tapi saya berkomitmen untuk menjalani semuanya dengan benar-benar fokus dan semangat. Saya akan kembali lebih kuat dan berkendara lagi tanpa ada rasa kekhawatiran. Sampai jumpa secepatnya!" tutupnya.

(Djanti Virantika)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement