“Honda bilang, ‘Oke,’ lalu (kami harus menunggu). Pada Januari, mereka menelefon dan mengatakan, ‘Kami akan memberikan kamu uang itu, tetapi ini akhir Januari, apa lagi yang akan Anda lakukan?’” urai pria berusia 45 tahun itu.
“Mereka mengacaukan kami dari sudut pandang ekonomi. Saya seharusnya bisa mendapat (bayaran) lebih,” tandas Rossi.
Tak hanya itu, Honda melarang Rossi untuk ikut tes pascamusim bersama Yamaha pada akhir MotoGP 2003. Mereka sengaja melakukannya agar sang pembalap tak bisa beradaptasi dengan motor.
Dasar berbakat, Rossi ternyata tak butuh waktu lama. Ia langsung memenangi balapan pertama di MotoGP 2024, yakni GP Afrika Selatan, dan menjadi juara dunia di akhir musim.
(Wikanto Arungbudoyo)