Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ko Pin Chung Juara 10-Ball Tournament Championship 2024

Miftahul Ghani , Jurnalis-Minggu, 14 Juli 2024 |21:16 WIB
Ko Pin Chung Juara 10-Ball Tournament Championship 2024
Ko Pin Chung juara 10-Ball Tournament Championship 2024 (Foto: MPI/Miftahul Ghani)
A
A
A

BANDUNG – Ko Pin Chung memastikan diri menjadi juara 10-Ball Tournament Championship 2024. Kepastian itu terjadi setelah pebiliar asal Taiwan tersebut mengalahkan Cun Cun wakil dari Indonesia di babak final yang digelar di RX Pool & Cafe Bandung, Minggu (14/7/2024) malam WIB.

Dalam pertandingan yang dapat disaksikan di aplikasi RCTI+ dan Vision+ itu, Ko sudah unggul sejak awal. Hingga akhirnya, ia mampu menutup laga dengan skor 9-7 atas Cun Cun.

Ko Pin Chung bermain di 10-Ball Tournament Championship 2024 (Foto: MPI/Miftahul Ghani)

Ko seakan cukup menikmati dengan permainan yang dijalani. Bahkan, ia tak nampak tegang.

Maklum, pebiliar asal Taiwan itu cukup banyak pengalaman mengikuti kejuaraan Internasional. Salah satunya, ia pernah menjadi juara US Open Amerika Serikat.

“Saya senang, saya bisa juara,” ucap Ko setelah memperoleh medali juara 10-Ball Tournament Championship 2024, Minggu (14/7/2024).

Adik kandung juara dunia biliar Ko Pin Yi itu mengaku sangat mengapresiasi dengan 10-Ball Tournament Championship 2024 ini. Menurutnya, turnamen ini sangat bagus.

“Saya juga merasa tersaingi,” tutur Ko.

Lebih lanjut, Ko berharap trofi juara ini tak berhenti sampai di sini. Sebaliknya, ia bisa terus merebut trofi di setiap kejuaraan yang dijalani.

“Saya harap bisa kembali meraih juara di kompetisi lainnya,” harap Ko.

10-Ball Tournament Championship 2024 Bandung (Foto: MPI/Agung Bakti Sarasa)

Diketahui, 10-Ball Tournament Championship 2024 ini diinisiasi JRX dan ESBE Bandung yang didukung oleh PB POBSI. Kompetisi ini diikuti 128 atlet dan juga peserta dari luar negeri seperti Filipina, Singapura, dan Taiwan.

Juara pertama berhak mendapatkan Rp120 juta. Sementara, runner up memperoleh Rp50 juta dan peringkat 3 dan 4 masing-masing mendapatkan Rp15 juta.

(Wikanto Arungbudoyo)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement