Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tampil Memukau di Kualifikasi, 2 Wakil Tanah Air Lolos ke Babak Utama Indonesia International Open 2024

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Kamis, 18 Januari 2024 |05:32 WIB
Tampil Memukau di Kualifikasi, 2 Wakil Tanah Air Lolos ke Babak Utama Indonesia International Open 2024
2 Wakil Tanah Air lolos ke babak utama Indonesia International Open 2024. (Foto: Andhika Khoirul/MPI)
A
A
A

JAKARTA – Dua wakil Tanah Air memastikan diri lolos ke babak utama Indonesia International Open 2024. Hal itu dipastikan usai kedua atlet biliar Indonesia itu tampil memukau di babak kualifikasi hari kedua yang digelar pada Rabu 17 Januari 2024.

Adapun dua wakil Indonesia yang melaju ke babak utama Indonesia International Open 2024 adalah Rico Herman dan Hendy Lim. Rico Herman menjadi juara di Grup B setelah mengalahkan kompatriotnya di final, Arie Cahyadi.

Sementara Hendy Lim berhasil menjadi yang terbaik di Grup C. Dia mengalahkan wakil Filipina, Albert James Belonio Manas di final.

Sedangkan dua pemain lainnya yang mengamankan tiket ke babak utama adalah dua utusan Filipina, Rodrigo D. Geronimo dan Paul Kenneth Azuelo Arpilleda. Geronimo memuncaki Grup A setelah mengalahkan Rudy Susanto dari Indonesia di final.

Indonesia International Open 2024

Di Grup D, Arpilleda berhasil menjadi juara. Dia membungkam utusan tuan rumah, Jefry Zen.

Dengan hasil tersebut, Rico, Hendy, Geronimo dan Arpilleda bakal berlaga di babak utama Indonesia International Open 2024. Pertandingan yang akan menghadirkan bintang-bintang biliar dari seluruh dunia itu bakal digelar mulai 21 hingga 25 Januari mendatang.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement