CERITA unik Valentino Rossi jinakkan motor Ducati yang indah tapi aneh. Sebab, Rossi memang diketahui harus mengalami masa-masa sulit kala membela Ducati di MotoGP.
Ya, Valentino Rossi pernah membela tim Ducati selama dua musim. Tepatnya, hal itu terjadi pada MotoGP 2011 dan 2012.
Tetapi sayang, Rossi gagal memenuhi ekspektasi besar yang diberikan kepadanya setibanya di Ducati. Pasalnya, pembalap berjuluk The Doctor itu datang ke Ducati setelah mengoleksi 7 gelar juara di kelas utama.
Penyebab Rossi gagal bersinar di Ducati adalah kesulitannya beradaptasi dengan motor. Gaya membalapnya dinilai tak cocok dengan kondisi motor balap Ducati.
Valentino Rossi bahkan disebut sampai menyampaikan banyak keluhan soal motor balap Ducati selama membela tim itu. Hal itu diungkap oleh sang asisten, Uccio Salucci, dalam sebuah wawancara.
Uccio mengatakan Rossi menyebut motor balap Ducati itu sebagai motor yang indah tapi aneh. Rossi menyebut motor itu sebagai bongkahan logam yang membuat pembalapnya tidak dapat merasakan apa pun saat berkendara.
"Rossi ingin menujukkan bahwa dia tidak hanya bisa menang dengan Yamaha, tapi dengan motor lain. Terlebih lagi dengan Ducati, motor Italia," ujar Uccio, dikutip dari Crash, Selasa (24/10/2023).
"Ketika Valentino mencoba (motor Ducati) untuk pertama kalinya, dia bilang itu tidak mudah untuk dikendarai," lanjutnya.