Share

5 Strategi Fat Loss ala Ade Rai, Nomor 1 Paling Penting

Cita Najma Zenitha, Jurnalis · Selasa 17 Januari 2023 05:00 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 17 43 2747575 5-strategi-fat-loss-ala-ade-rai-nomor-1-paling-penting-9kaarqNx2m.jpg Ade Rai punya strategi fat loss jitu (Foto: Instagram/ade_rai)

TERDAPAT 5 strategi fat loss ala Ade Rai yang dapat membantu menurunkan persentase lemak tubuh. Strategi ini memfokuskan untuk membentuk tubuh sehat dan ideal.

Banyak orang mengatakan bahwa fat loss sama dengan program menurunkan berat badan. Namun, bila hanya fokus pada menurunkan berat badan maka maka hanya berat badan saja yang berkurang.

Ade Rai

Sedangkan program fat loss juga memfokuskan pada komposisi tubuh itu sendiri. Mulai dari massa lemak, massa otot, dan massa air dalam tubuh. Ade Rai selaku binaragawan kenamaan Indonesia memberikan strategi jitu program fat loss.

Berikut adalah 5 strategi fat loss ala Ade Rai yang efektif membentuk tubuh sehat dan ideal.

5. Latihan Beban Sebelum Buka Puasa

Ade Rai

Puasa sangat efektif untuk membakar lemak karena tubuh menggunakan lemak yang tersimpan menjadi tenaga. Dengan latihan beban mengoptimalkan tubuh membakar lemak yang tersisa.

Ketika berbuka, kembali hindari makanan manis. Pilihlah buah yang memiliki serat dan sedikit gula.

4. Lemak Alami

Alpukat

Tidak perlu takut mengkonsumsi lemak selama lemaknya alami dan berasal dari protein. Jika ingin menambah lemak maka pilihlah mentega. Sebab, lemak yang berasal dari minyak sayur meningkatkan toksisitas tubuh.

“Butter [mentega] boleh, alpukat boleh, nuts [kacang] gak ada masalah. Bean [kacang polong] hati-hati karena ini masuknya ke karbo,” jelas Ade Rai.

3. Prioritas Protein

Protein

Strategi fat loss ala Ade Rai selanjutnya memanfaatkan protein. Sebab dalam protein mengandung protein dan juga lemak. Ratio protein hewani dan lemak rata-rata ratio 1:1, sementara protein nabati dengan lemak ratio 1:3.

Lemak yang menjadi energi ini nilainya akan lebih besar. Minimal dalam satu kali makan terdapat protein minimal 30 gram.

Follow Berita Okezone di Google News

2. Kontrol Karbo

Nasi Merah

Pada strategi kali ini lebih memfokuskan kepada vibrance karbohidrat bukan ke kompleks karbohidrat. Untuk mengontrol karbo sebaiknya konsumsilah sayur dan buah. Hanya saja carilah buah dengan komposisi gula rendah.

Lengkapi komposisi tubuh dengan serat alami seperti ubi, nasi merah, dan singkong. Jika ingin komposisi serat olahan maka oatmeal dapat menjadi opsi. Namun, kembali lagi komposisi makanan yang baik adalah kombinasi sayur dan protein.

“Jika ingin cepat maka kombinasi protein dan sayur adalah kombinasi yang terbaik,” tambah Ade Rai.

1. Puasa

Ade Rai

Strategi fat loss paling penting adalah berpuasa. Dengan berpuasa tubuh memanfaatkan cadangan makan berupa lemat. Badan yang beradaptasi untuk mengatur jumlah makanan yang masuk dalam tubuh.

Berbeda dengan tidak berpuasa. Tubuh mengalami ketergantungan terhadap karbohidrat. Sehingga terjadilah fluktuasi gula darah atau roller coaster energi.

“Dengan puasa badan kita akan jauh lebih ringan juga diberikan kesempatan menjalankan kecerdasannya,” ujar Ade Rai melalui kanal Youtubenya Dunia Ade Rai.

(RDA)

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini