DAGESTAN - Legenda UFC, Khabib Nurmagomedov, melempar kritik cukup pedas untuk salah satu rivalnya, Conor McGregor. Dia menyebut pertarungan tinju McGregor vs Floyd Mayweather Jr, yang berlangsung pada 2017 silam, palsu.
Sebagaimana diketahui, McGregor bertarung tinju dengan Mayweather yang merupakan salah satu petinju terbaik dalam sejarah. Pertarungan itu melibatkan banyak uang hingga disebut The Money Fight.
Hasilnya, Mayweather keluar sebagai pemenang usai McGregor pada ronde ke-10. Meski kalah, The Notorious mendapatkan bayaran fantastis, yakni sebesar Rp1,4 triliun.
Menilik pertarungan itu, Khabib memberikan komentar bernada sindiran. The Eagle menyebut pertarungan McGregor menghadapi Mayweather palsu karena McGregor bukanlah pentinju.
“Itu adalah peristiwa bersejarah karena juara MMA vs juara tinju. Akan tetapi, banyak orang bahkan tidak ingat apa yang terjadi di dalam pertarungan,” kata Khabib, dilansir dari BJPENN, Selasa (8/2/2022).
“Itu seperti pertarungan sparring dan bagi saya, itu bukan pertarungan sungguhan karena orang ini (McGregor) bukan petinju sungguhan. Bagi saya, itu lebih seperti pertarungan palsu,” tuturnya.
Follow Berita Okezone di Google News