Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

F1 GP Azerbaijan 2021, Wolff Ingatkan Hamilton dan Bottas Ancaman Red Bull hingga Ferrari

Djanti Virantika , Jurnalis-Jum'at, 04 Juni 2021 |20:30 WIB
F1 GP Azerbaijan 2021, Wolff Ingatkan Hamilton dan Bottas Ancaman Red Bull hingga Ferrari
Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton. (Foto: Instagram/@mercedesamgf1)
A
A
A

BAKU – Bos Tim Mercedes AMG Petronas, Toto Wolff, mengingatkan dua pembalapnya, yakni Lewis Hamilton dan juga Valtteri Bottas, akan ancaman dari sejumlah rival saat mentas di F1 GP Azerbaijan 2021. Pembalap dari sejumlah tim pun lebih diwaspadai oleh Wolff, seperti Red Bull hingga Ferrari.

Pada akhir pekan ini, para pembalap F1 memang akan beraksi lagi. Memasuki seri keenam, ada F1 GP Azerbaijan 2021 yang akan digelar di Sirkuit Baku pada Minggu 6 Juni 2021 malam WIB.

Max Verstappen

Jelang balapan, Wolff menyadari bahwa balapan takkan berjalan mudah. Sebab, mobil balap Mercedes sendiri diakui kurang cocok dengan karakter trek di Sirkuit Baku.

BACA JUGA: Dibandingkan dengan Hamilton dan Bottas, Ini Tanggapan Bagnaia soal Setim dengan Miller

Jalannya balapan diprediksi bakal menjadi lebih sulit karena pembalap dari sejumlah tim menunjukkan ancaman berat dalam beberapa balapan terakhir. Salah satunya tentu saja pembalap Tim Red Bull Racing, Max Verstappen.

BACA JUGA: Bela Naomi Osaka Usai Mundur dari Prancis Open, Hamilton: Kesehatan Mental Bukan Lelucon

Pembalap asal Belanda itu telah berhasil unjuk diri menjadi lawan yang harus diwaspadai Hamilton untuk mempertahankan gelar juara F1 2021. Kini, Verstappen bahkan sudah berhasil merebut posisi Hamilton di puncak klasemen sementara F1 2021.

Selain Verstappen, ancaman juga diprediksi datang dari para pembalap tim Ferrari dan juga McLaren. Sebab, mereka berhasil menunjukkan peningkatan dalam beberapa balapan terakhir.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement