Menurut laporan dari Campaign Asia, salah satu perwakilan Dentsu, Kazunori Nagasawa bahkan sempat mengatakan bahwa para atlet yang berada di naungan agen perusahaan mereka tidak hanya fokus di aktivitas olahraga saja. Nagasawa mengatakan meningkatkan nama sang atlet juga tak kalah pentingnya.
Nagasawa pun juga memastikan perusahaan mereka tidak mengurung keuntungan seorang diri dalam kerja sama tersebut. Nagasawa menyebut Dentsu juga memberikan keuntungan yang besar untuk para atletnya, termasuk kepada Sabina.

Kendati begitu, bila membahas keuntungan, maka tetap saja Dentsu yang paling banyak mendapatkan keuntangan. Meski nominalnya dirahasiakan oleh pihak Dentsu, namun mereka mengakui bahwa sebagai pemegang hak pemasaran eksklusif Sabina, mereka mendapatkan keuntungan yang amat besar.
Untungnya kini Sabina sudah tak lagi berada di bawah naungan Dentsu. Sabina pun sudah lama pergi dari GSS Sunbeams. Untuk sekarang ini, Sabina belum diketahui akan membela klub voli mana. Sebelumnya ia sebenarnya sudah menandatangani kontrak dengan tim asal Italia, Volalto Caserta, namun karena masalah keungan di klub tersebut, Sabina pun gagal bermain di Negeri Menasa Pisa.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)