LOMBOK β Impian Indonesia untuk kembali menjadi tuan rumah MotoGP tampaknya benar-benar akan segera terwujud. Sebab Indonesia dipastikan bakal menggelar ajang balapan motor paling prestius itu pada musim 2021 mendatang.
Ya, Indonesia dipastikan bakal menjadi tuan rumah MotoGP pada musim 2021, di mana Sirkuit Mandalika yang berada di Lombok Tengah itu bakal menjadi venue tempat terselenggaranya ajang balapan tersebut.
Meski sampai saat ini pengerjaan pembangunan Sirkuit Mandalika masih belum rampung, namun pihak Dorna Sport tampaknya benar-benar yakin memasukkan Indonesia sebagai seri ke-15 di MotoGP 2021 nanti. GP Indonesia bakal berlangsung usai para pembalap melakoni seri Malaysia dan Thailand.
Baca Juga: Bagi Ricciardo, Balapan MotoGP Lebih Spektakuler ketimbang F1
Kepastian Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP 2021 itu pun sudah dapat dilihat dari laman resmi ajang balapan tersebut. Di mana MotoGP Indonesia 2021 ada di daftar pembelian tiket yang dijual di laman resmi tersebut.
Kendati begitu, untuk MotoGP Indonesia 2021 tiket belum bisa dibeli dari laman resmi tersebut. Dalam pernyataan resminya, tiket yang dijual untuk menyaksikan langsung balapan di Sirkuit Mandalika masih belum tersedia.
βTiket yang dijual untuk ajang ini (MotoGP Indonesia 2021) masih belum tersedia. Daftar di bawah jika ingin mendapatkan pemberitahuan ketika tiketnya sudah dijual,β tulis pernyataan resmi pihak MotoGP, Senin (7/9/2020).
Follow Berita Okezone di Google News