Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Deretan Prestasi Lukman Niode, Perenang yang Pernah Mentas di Olimpiade 1984

Bagas Abdiel , Jurnalis-Jum'at, 17 April 2020 |14:24 WIB
Deretan Prestasi Lukman Niode, Perenang yang Pernah Mentas di Olimpiade 1984
Olahraga renang (Foto: Ilustrasi)
A
A
A

JAKARTA – Mantan perenang nasional, Lukman Niode, mengembuskan napas terakhir di RS Pelni, Jakarta pada Jumat (17/4/2020) pukul 12.58 WIB. Lukman Niode dikabarkan meninggal dunia karena penyakit bakteri usus.

Sebelumnya, Lukman Niode sempat dinyatakan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 karena masalah pernapasannya ikut terganggu. Namun, hasil tes swab menyatakan dirinya negatif terinfeksi virus Covid-19.

Lukman Niode

Semasa hidup, pria kelahiran Jakarta 21 Oktober 1963 tersebut telah menghasilkan sederet prestasi untuk Indonesia. Ia tercatat pernah meraih dua medali emas di ajang SEA Games 1983 Singapura pada nomor 100 m dan 200 m gaya punggung putra.

Baca juga Mantan Perenang Nasional Lukman Niode Meninggal Dunia

Selain itu, Lukman Niode juga pernah memegang rekor Asia di nomor 100 m gaya punggung putra. Ia pun pernah tampil di ajang Olimpiade 1984 di Los Angeles, Amerika Serikat dan berhasil lolos ke babak semifinal.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement