PARIS – Prancis Open 2020 resmi ditunda karena karantina wilayah yang diterapkan pemerintah Prancis karena virus corona (Covid-19). Awalnya, turnamen ini dijadwalkan berlangsung pada 24 Mei sampai 7 Juni 2020. Akan tetapi, penyelenggaraannya diundur ke 20 September hingga 4 Oktober 2020.
Sebelum ini, penangguhan turnamen-turnamen lainnya juga telah dilakukan. Akan tetapi, yang jadi masalah adalah pemilihan waktu Prancis Open 2020 yang berdekatan dengan turnamen lainnya. Turnamen itu adalah Amerika Serikat (AS) Open 2020.

Prancis Terbuka 2020 akan berlangsugn selang seminggu dari AS Terbuka 2020. Hal itu tentu cukup menguras fisik para petenis yang berlaga apalagi kedua turnamen itu memiliki karakteristik yang bertolak belakang. Karakteristik yang bertolak belakang itu berkaitan dengan lapangan yang digunakan sebagai arena bertanding.
BACA JUGA: Prancis Open 2020 Akan Dihelat Sesuai Jadwal meski Ada Ancaman Virus Korona
Prancis Open 2020 menjadikan lapangan tanah liat sebagai arena bertanding. Sementara itu, para petenis akan bermain di lapangan semen di AS Open 2020. Kondisi lapangan yang cukup berbeda membuat para petenis bukan hanya melawan rasa lelah tetapi juga ditantang untuk beradaptasi dengan cepat.